Fakta Menarik Monumen Pancasila Sakti, Ada Sumur Tua hingga Pos Komando Gerakan PKI
JAKARTA, iNews.id – Fakta menarik Monumen Pancasila Sakti perlu diketahui karena bagian dari sejarah bangsa Indonesia. Monumen Pancasila Sakti merupakan salah satu monumen bersejarah di Indonesia yang dibangun atas gagasan Presiden ke-2 Indonesia, Soeharto.
Monumen ini berlokasi di kawasan Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur. Monumen Pancasila Sakti didirikan dengan tujuan untuk mengingat dan mengenang perjuangan para pahlawan revolusi yang berjuang mempertahankan ideologi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari ancaman ideologi komunis.
Monumen ini juga menguak peristiwa kelam G30S PKI yang menyebabkan enam jenderal TNI AD dan satu perwira militer gugur. Keenam jenderal tersebut, Jenderal TNI (Anm) Ahmad Yani, Letjen TNI (Anm) Suprapto, Letjen TNI (Anm) S. Parman, Letjen TNI (Anm) M.T. Hartono, Mayjen TNI (Anm) Sutoyo Siswomiharjo, dan Mayjen TNI (Anm) D.I. Panjaitan.
Sedangkan, satu perwira yang gugur, yaitu Kapten CZI (Anm) Pierre Tendean. Saat peristiwa kelam terjadi, Kapten CZI (Anm) Pierre Tendean berugas sebagai ajudan almarhum Jenderal Besar TNI (Purn) AH Nasution.
Fakta Menarik Monumen Pancasila Sakti
1. Sumur Tua
Terdapat di area Monumen Pancasila Sakti, menyimpan sejarah kelam bangsa Indonesia. Di sumur dengan kedalaman 12 meter dan berdiameter 75 cm ini ditemukan tujuh jenazah pahlawan
Fakta menarik Monumen Pancasila Sakti yang perlu diketahui, salah satunya sumur tua di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur. (Foto: Antara).
Editor : Kurnia Illahi
Follow Berita iNewsKalbar di Google News
Bagikan Artikel: